Animated Rainbow Nyan Cat

Selasa, 04 November 2014

Fungsi dan Manfaat Email

manfaat email 300x236 Apa Fungsi Dan Manfaat Email 

Apa Fungsi Dan Manfaat Email ?
Anda sudah mempunya email tapi tidak mengetahui fungsi dan manfaat email atau anda belum mempunyai email dan anda ingin mengetahui apa fungsi dan manfaat email. Disini saya akan mencoba untuk menjelaskan Apa Fungsi Dan Manfaat Email untuk kita.

Fungsi
Email berfungsi sebagai sarana untuk mengirimkan/menerima surat, dan data yang bisa dilampirkan dalam surat tersebut. Datanya pun berupa data digital bukan berkas nyata. Data yang bisa dikirim melalui email diantaranya ialah :
- Data Ketikan
- Musik
- Video
- Gambar
- Program
- Software
- Virus
- dan data-data digital lainnya.
Nah Kalau dalam dunia nyata email mungkin seperti kotak surat yang ada didepan rumah kita/alamat kita. Setiap surat yang datang akan sampai ke alamat kita, jika tidak ada kotak surat berarti di kirimnya langsung ke rumah/pemilik/penghuni rumah. Mengirim surat lewat email sangat cepat sama dengan mengirim SMS, dalam hitungan detik surat yang baru kita kirim bisa langsung sampai di tempat tujuan.

Manfaat Email
Kadang masih bingung dalam membedakan manfaat dan fungsi nih, kalo anda ada masukan tolong kasih saran dikolom komentar.
Manfaat email adalah sebagai tempat tujuan pengiriman data/surat yang ditujukan kepada kita. Baik itu pemberitahuan, konfirmasi (seperti yang ada dalam kasus di atas). Email juga manfaatnya adalah untuk memudahkan kita mengirim surat kepada orang lain. Selain itu email juga manfaatnya untuk mendaftarkan diri pada situs-situs lain, baik itu situs jejaring sosial, bisnis online, dan lain-lain, semuanya pasti meminta alamat kita saat mendaftar. Kenapa? karena mereka akan mengirim pesan kepada anda saat anda mendaftar pada situs-situs internet.

Cara Menggunakan Email

Membahas cara menggunakan email memang sedikit ketinggalan jaman. Namun faktanya adalah banyak diantara saudara kita yang tidak mengetahui cara untuk mengirim dan menggunakan email. Cara menggunakan email itu sebenarnya sangat mudah sekali. Syarat yang paling utama adalah harus punya email terlebih dahulu. Untuk membuat email akan kami bahas di artikel lainnya. Setelah itu baru kita bisa menggunakan email untuk mengirim dan menerima email.
cara menggunakan email contohnya
Sebelum membahas mengenai cara menggunakan email, tidak ada salahnya jika kita mengetahui apa kegunaan email tersebut. Kegunaan email antara lain adalah:
  1. Digunakan untuk mengirim dan menerima surat melalui internet.
  2. Digunakan untuk mengirim dan menerima file berupa teks, gambar dan video.
Setelah kita mengetahui apa kegunaan email, maka kita dapat beranjak pada cara menggunakan email. Seperti yang kami jelaskan diatas, penggunaan email sangatlah mudah. Ada beberapa langkah dalam penggunaan email, yakni:
  1. Melakukan log in terlebih dahulu
Buka alamat provider email anda, seperti Yahoo, Gmail atau yang lain. Lalu cari kata Log In atau Masuk. Setelah memasukkan akun email dan password kita di kotak yang telah disediakan. Jika menggunakan komputer publik seperti warnet, jangan centang pilihan “selalu log in” atau “always log in” karena setelah anda keluar dari warnet maka akun anda dapat digunakan oleh orang lain.
  1. Menulis surat
Setelah anda berhasil masuk, anda dapat mengklik “tulis surat” atau “write new email” atau “compose” maka akan terbuka halaman yang berisi sebuah form. Pada kolom paling atas, yakni To atau kepada, masukkan alamat email orang yang ingin kita kirimi surat. Periksa kembali alamat email tujuan anda karena jika salah bisa menyasar pada orang lain atau kembali kepada anda. Untuk kolom CC artinya carbon copy yang artinya kita mengirim email ke banyak orang dengan isi yang sama. CC boleh tidak diisi. Mengenai subyek, tentu saja ini adalah judul surat anda yang memudahkan orang untuk mengenali isi surat sebelum membukanya.
  1. Mengunggah file
Jika anda ingin menambahkan file pada email anda, anda dapat mengunggahnya terlebih dahulu sebelum dikiriman. Carilah kata “masukkan lampiran” atau “lampirkan berkas” atau “attachment” lalu pilih file di tempat yang kita simpan. File tersebut hendaknya adalah file yang dapat dibuka oleh orang yang kita kirimkan. Misalnya menggunakan format standar Microsoft Word atau teks biasa. Beberapa penyedia layanan email memberikan batasan dalam ukuran file yang dapat ditambahkan.
  1. Menulis di badan surat
Setelah semua selesai, pada bagian badan surat, anda dapat menulis yang perlu anda tulis. Kita dapat bebas menulis di badan surat untuk surat yang tidak resmi. Surat yang resmi menggunakan attachment dan pada bagian badan surat hanya digunakan untuk memberikan penjelasan mengenai isi attachment.
  1. Mengirim surat elektronik
Setelah anda menulis di badan surat, anda dapat memeriksa terlebih dahulu semua kelengkapan, mulai dari alamat tujuan, judul email, lampiran berkas atau file serta isi badan surat. Setelah anda rasa cukup, anda bisa menekan tombol send atau kirim.
Demikianlah cara menggunakan email yang kami sebut mudah. Untuk memudahkan dalam penggunaan email, ikuti saran yang biasanya diberikan dalam halaman email anda. Cara atau langkah diatas tidak harus selalu berutan, kecuali log in yang memang harus dilakukan pertama kali. Mengenai cara mengirim email, anda dapat melakukannya secara acak, asal semua kolom terisi.

Senin, 20 Oktober 2014

Cara Membuat Email Yahoo dan Gmail (Google Mail)


Cara Membuat Email Yahoo

Yahoo memang menyediakan layanan gratis membuat email pada websitenya, dengan hanya mendaftarkan diri anda dapat mengirim email Secara leluasa tanpa hambatan dengan teman, sahabat maupun hingga keluarga terdekat anda . Yahoo sendiri memiliki layanan yang hampir Sama dengan gmail perbedaannya hanya dalam fitur maupun tampilan yang terihat. Nah bagi anda yang kesulitan membuat email yahoo, berikut saya jelaskan tutorialnya :

1. Step/ langkah pertama yang harus kita lakukan dalam membuat email  di yahoo adalah menuju websitenya di yahoo.com. Setelah itu Anda akan mendapati halaman yang sama seperti gambar berikut .
Cara Membuat Email Baru di Yahoo
2. Setelah membuka link diatas lalu langkah selanjutnya yang harus anda lakukan adalah mengklik “Buat Account”  tepat pada tulisan yang Ditunjuk oleh panah merah seperti gambar diatas.
Setelah mengklik “Buat Account” anda kemudian akan diarahkan ke halaman yang seperti gambar dibawah ini . Yang harus anda lakukan Dalam langkah kedua ini adalah mengisis form yang sudah tersedia pada halaman tersebut dengan sedetail detailnya . Dalam form tersebut Anda harus mengisis nama, jenis gender, TTL, hingga alamat rumah anda .
Cara Membuat Email Baru diYahoo 
3. Setelah mengisi form diatas kemudian jangan lupa klik “Buat Akun Saya” pada bagian bawah form ini, jangan sampai anda mengisi data data Diatas dengan hal yang tidak sebenarnya (palsu) agar jika anda mempunyai masalah nantinya dengan email anda dapat diselesaikan dengan Mudah . Lalu ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam mengisi form diatas seperti minimal password yang harus anda isi Minimal 8 Karakter dan harus menggunakan huruf besar, huruf kecil dan angka. Serta Anda diharuskan memilih mengunakan ymail.com , rocketmail.com atau bahkan yahoo.co.id , hal ini bisa dipilih sesuai kesukaan hati anda.
 
4. Setelah mengklik “buat akun saya” anda akan ditampilkan pada halaman berikut, tak usah khawatir karena form dibawah ini bertujuan untuk Memilih pertanyaan rahasia dan juga sekaligus jawabannya untuk jika terjadi suatu maslaah pada email anda nantinya dapat digunakan. Jadi Harap isi dengan sebaik baiknya lalu simpan pertanyaan ini jika ada hal yang tidak diinginkan, nantinya pasti pertanyaan rahasia ini akan Bermanfaat.
Buat Email Baru di Yahoo (1)
5. Setelah itu klik selesai lalu anda akan diarahkan lagi pada gambar seperti dibawah ini .
Bagaimana Membuat Email Baru di Yahoo 
6. Setelah itu anda klik “persiapan awal” lalu nimatilah layanan email gratis yang ditawarkan oleh yahoo secara gratis untuk anda. Emai di Yahoo sendiri bisa berguna untuk mengirimkan email, foto, file hingga bahkan aplikasi aplikasi tertentu. Demikianlah tutorial kali ini Tentang Cara Membuat Email Yahoo, Semoga Bermaanfaat